Sabtu, 11 Mei 2013

KARAKTERISTIK AYAM CEMANI

Ayam Cemani Hitam
Ayam Cemani tidak berbeda dengan ayam kampung lainnya. Ayam cemani jantan dewasa bisa mencapai berat 3.5 - 5.5 kg dan ayam cemani betina 2.5 - 3.5 kg. Ayam cemani mulai bertelur pada kisaran umur 6 - 7 bulan. Berat telur rata-rata 40 - 50 gram dengan produksi telur kurang lebih 39 - 68 butir per tahun (Iswanto, 2005). 

Perbedaan ayam cemani dan ayam kedu hitam terdapat pada sebaran warna hitam. Warna hitam pada ayam cemani menyebar ke seluruh bagian tubuh seperti, bulu, jengger, kulit, daging, tulang, mata, paruh, kaki, cakar, langit-langit rongga mulut, dan kloaka. Sedangkan pada ayam kedu hitam bagian tertentu seperti kulit, paha atas, dan pial berwarna agak kemerahan. Secara ilmiah warna pada ayam bukan akibat faktor lingkungan seperti pakan atau pun suhu, melainkan pengaruh dari gen yang diturunkan dari induknya. 

Secara usia pertumbuhan pada umur 1 - 2.5 bulan pertumbuhan bulu lambat, umur 3 bulan bulu tumbuh lengkap warna hitam, setelah dewasa sosok tubuh tinggi besar dan warna hitam legam mengkilat.